Laporan : SB
Bandung, poskota.net — Informasi berikut ini tidak ditujukan untuk menginspirasi siapa pun melakukan tindakan serupa. Bila Anda merasakan gejala depresi dengan kecenderungan berupa pemikiran untuk bunuh diri, segera konsultasikan persoalan Anda ke pihak-pihak yang dapat membantu, seperti psikolog, psikiater, ataupun klinik kesehatan.
Salah seorang petarung seni bela diri campuran atau mixed martial arts (MMA) penuh prestasi bernama Rahul Pinem (24) meninggal dunia. Polisi memastikan Rahul Pinem bunuh diri.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Rahul meninggal dengan kondisi berlumuran darah di salah satu apartemen di wilayah Ciumbuleuit, Kecamatan Cidadap, Kota Bandung, Jawa Barat, pada Sabtu (1/6/2024) lalu.
Kapolsek Cidadap Kompol Arsyad mengatakan proses pemeriksaan atas kejadian itu sudah dilakukan. Tapi, pihak keluarga memutuskan mengikhlaskan kepergian Rahul Pinem.

“Jadi langkah-langkah yang kami lakukan sudah sesuai SOP. Namun keluarganya sudah mengikhlaskan dan menerima kejadian tersebut,” kata Arsyad dari SB.
Saat kejadian, kata Arsyad, petugas Diskar PB Kota Bandung, pihak apartemen, hingga rekan korban sempat berusaha menyelamatkan petarung MMA tersebut. Tapi akhirnya, Rahul Pinem diduga memutuskan mengakhiri hidup dengan cara meloncat dari lantai LG apartemen tersebut.
“Kami sudah melakukan pemeriksaan saksi, visum, sampai pemeriksaan Inafis. Upaya penyelamatan juga telah dilakukan oleh damkar sampai dari pihak apartemen dan MMA. Tapi, sesuai keterangan saksi, kejadian itu memang murni bunuh diri. Dan keluarganya sudah mengikhlaskan,” tuturnya.