Diduga Proyek Jalangkung Proyek PSDA Jadi Sorotan Aktivis Awi — poskota.net
instagram youtube
logo

Diduga Proyek Jalangkung Proyek PSDA Jadi Sorotan Aktivis Awi

Minggu, 15 Desember 2019 - 04:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan : Daniel Apollo

KABUPATEN BEKASI,poskota.net-Pekerjaan Pembangunan Proyek Air Bersih (PSDA) milik Pemerintah Daerah Kabupaten Bekasi yang dilaksanakan di Desa Banjar Sari berdasarkan hasil Musrenbang yang diajukan pihak Desa Tahun 2018 dan terealisasi pada 2019 sebanyak 12 Titik lokasi dikecam dan di protes Masyarakat dan Desa Banjar Sari terkait dengan Pra Proses dan Pasca Proses Pengerjaan.

Permasalahan yang timbul akibat dari ulah para pemborong pekerjaan yang melakukan kegiatan Proyek APBD Pemkab Bekasi tersebut ,selain hasil Air keluar yang tidak memuaskan (Kotor) dari beberapa Titik Lokasi yang ada ditambah lagi dengan tidak adanya keterangan jelas tentang Pekerjaan Proyek yang diupayakan Masyarakat beserta Desa Banjar Sari sejak lama.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Desa Banjar Sari Heri kepada Media dan wartawan yg mencari informasi (10/12) dikediamannya mengatakan,” Banjar Sari sendiri keluar Dua Belas Titik,,mengenai Anggarannya Saya sendiri belum tahu karena apa.

Pertama karena pemborong ini tidak memasang plang, pemborong idak ada laporan sama sekali dari semua titik.

“PSDA sendiri muncul dari Mesrenbang pengajuan kita tahun 2018 dan tahun 2019 baru terealisasi. Nah baru tahun ini,” Ungkap Kades Sari Heri.

Lanjut Kades mengenai pekerjaannya ada yang sudah selesai dikerjakan ada yang laporan dari Kepala Dusun dan RK masih proses pengerjaan ada yang gagal juga. Kemungkinan masih sedang proses memaksimalkan sesuai dengan harapan.

Air bersih itu kita tidak tahu berapa lama pekerjaan itu akan di kerjakan, perusahaan yang mengerjakan siapa?, berapa nominal Anggarannya? karena tidak ada laporan sama sekali.

“Andai kata melapor kitakan bisa menanyakan, mungkin kalau masalah anggaran kita enggak mau intervensi. Inikan Proyek Pemerintah Daerah sendiri,” Papar Heri, sambil menambahkan kebanyakan Pemborong Pemda Seperti “Jelangkung”.

“Harapan saya, ya begini kita masing-masing sebagai personil, kaitannya dengan pemborong, kaitannya dengan kegiatan Pemerintah Daerah, hubungannya dengan Pemerintah Daerah. Saya harap ada etika mereka masuk wilayah kita,” tegasnya.

Ditambahkan Heri minimal harus melapor karena kita juga harus Verfikasi untuk diwilayah atau lapangan yang akan dikerjakan. Setidaknya seperti itu untuk menjaga Hal-hal yang tidak diinginkan, misalkan ada kesalah fahaman atau ada kehilangan dan lain-lain. Sebetulnya itu nanti Desa yang akan ikut bertanggung jawab..

Jangan Seperti Jelangkung, dateng engga diundang dan pergi. Yang dateng juga orang lain, jadi tidak ada kejelasan itu aja yang perlu diperbaiki.

“Tujuan saya memaksimalkan pekerjaan, bukan yang aneh-aneh karena Pemerintahan Desa  yang kaitannya dengan wilayah,” paparnya.

“Semuakan harus Tahu dari nol sampai selesai dengan tujuan mengarahkan agar memudahkan dan mensukseskan program tersebut sesuai dengan ajuan kita dan ajuan masyarakat melalui Musrenbang..Seperti itu,” Pungkas Kades Banjar Sari Heri pada media

Proyek “Siluman Air Tawar”

Aktivis (Aliansi Wartawan Indonesia) Irwan A, Angkat Bicara saat dimintakan tanggapannya mengenai Pekerjaan Pembangunan Proyek Air Bersih (PSDA) milik Pemerintah Daerah Kabupaten Bekasi. Dikatakannya dengan tidak adanya laporan sama sekali kepada Pihak Desa yang NotaBene sebagai ujung tombak Pemerintahan yang paling bawah, sudah tentu ada kesepakatan terselubung antara Pengawas Dinas terkait, Konsultan dan Pemborong terkait pekerjaan Proyek APBD Pemkab Bekasi.

Dimana kesemuanya sepakat untuk tidak melaporkan kegiatan sejak awal dan akhir pekerjaan tersebut agar tidak diketahui oleh Desa setempat.

Kalau bisa juga termasuk masyarakat setempat dengan menunjukan keprofesionalan dan keahlian mereka dalam menyembunyikan kegiatan mereka dari pantauan Desa dan Masyarakat Banjar Sari tentang keberadaan dan identitas kegiatan serta status mereka terindikasi dengan sengaja dilakukan secara bersama-sama agar mereka leluasa melakukan apa saja sesuai dengan apa yang mereka inginkan.

“Dan kalau seperti ini bisa disebut “Proyek Siluman Air Tawar”  Begitulah Kira-kira,” Pungkasnya.

Berita Terkait

Di Suguhi Drainase,Jalan Rusak dan Rumah Ambruk Siswanto Minta Pemkot Segera Turun Tangan
Diskusi Publik Soal UU TNI Menuai Pro Kontra
Operasi Ketupat Toba 2025 Sukses! Kapolda Sumut Diikuti Kapolres Simalungun Ucapkan Terima Kasih
Pengunjung Dipatai Lhok Bubon hari ke 4 Lembaran tampak Keramaian.
Warga Keluhkan Jalan Rusak di Pandeglang menuju Kampung Halamannya, Saat Mudik
Amblas Rel di Manonjaya Kereta Api Jalur Selatan Lumpuh
TPA di Segel Kepala UPTD Sampah Cipayung Sampaikan Hal Berikut
Berbagi Santunan Anak Yatim di Bulan Suci Ramadhan Penuh Berkah d Cafe Eat’dah Perumnas Parung Panjang
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 11 Mei 2025 - 12:13 WIB

Babinsa Koramil 08/Bangun Dampingi Warga Kembangkan Peternakan Ikan di Nagori Silulu

Sabtu, 10 Mei 2025 - 14:05 WIB

Babinsa Koramil 07/Bosar Maligas Dampingi Panen dan Penjualan Hasil Pertanian ke Bulog di Ujung Padang

Sabtu, 10 Mei 2025 - 14:00 WIB

Babinsa Koramil 06/Perdagangan Hadiri Gelar Karya P5 di SMP Negeri 1 Bandar Tanamkan Semangat Bhinneka Tunggal Ika kepada Pelajar

Sabtu, 10 Mei 2025 - 13:55 WIB

Pererat Kebersamaan, Babinsa Koramil 05/Serbelawan Gotong Royong Bersama Warga Bersihkan Lingkungan

Sabtu, 10 Mei 2025 - 13:48 WIB

Tanamkan Jiwa Nasionalisme, Babinsa Koramil 14/Raya Beri Wawasan Kebangsaan kepada Siswa SMA GKPS 1 Raya

Sabtu, 10 Mei 2025 - 13:22 WIB

Pererat Toleransi, Babinsa Koramil Dolok Pardamean Ikut Bangun Pentas Paskah di Gereja Santo Lukas

Jumat, 9 Mei 2025 - 19:08 WIB

*Kunjungi Korban Lakalantas Bus ALS, Bupati Simalungun Berikan Santuan dan Akta Kematian*

Jumat, 9 Mei 2025 - 13:21 WIB

Deklarasi Anti Narkoba di Nagori Parbutaran, Koramil 07/Bosar Maligas Serukan Perang Melawan Narkoba

Berita Terbaru