Gerak Cepat Atasin Kecelakaan Truk Tangki di Balaraja, Kasat Lantas Polresta Tangerang Fikri Ardiansyah di Puji Warga — poskota.net
instagram youtube
logo

Gerak Cepat Atasin Kecelakaan Truk Tangki di Balaraja, Kasat Lantas Polresta Tangerang Fikri Ardiansyah di Puji Warga

Senin, 10 April 2023 - 18:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dugaan mobil truk tangki kehilangan kendali dan menabrak beberapa pemotor kecelakaan beruntun ini mengakibatkan tiga orang meninggal dunia dan beberapa korban alami luka ringan hingga berat

Laporan : Erwin Silitonga

BALARAJA,poskota.net – Kasat Lantas Polresta Tangerang, Kompol Fikri Ardiansyah langsung bergerak cepat untuk mengatasi kecelakaan maut truk tangki dengan sejumlah pemotor yang terjadi di kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang, Senin (10/4/2023).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sahrul (39) warga setempat yang melihat kejadian tersebut mengatakan kejadian kecelakaan yang memakan korban dan luka-luka tersebut, baru terjadi sudah terlihat kasat lantas Kompol Fikri Ardiansyah dan anggota kepolisian bergerak cepat untuk mengevakuasi para korban dan mengatur kemacetan jalan raya yang terjadi akibat rem blong di Balaraja, Kabupaten Tangerang.

“Kasat lantas sekarang sangat tanggap memang selalu turun ke jalan meski untuk mengatasi kemacetan dll, kecelakaan ini juga sangat sigap dan cepat turun ke jalan, ” Ungkap pria yang tinggal di sekitar kejadian.

Hal tersebut dibenarkan Astuti (43) juga melihat kejadian tabrakan maut tersebut, tidak berselang lama anggota polisi dan kasat lantas Kompol Fikri Ardiansyah sudah ada dilokasi. Menurut ibu yang pedangan asongan ini, kasat lantas sangat populer bagi dirinya karena sering terjun ke jalan dan selalu dekat dengan masyarakat.

“Beliau sih memang selalu dekat dengan masyarakat terus selalu peduli laporan masyarakat dalam mengurai kemacetan, jadi warga pasti kenal, ” Katanya.

Kasat lantas Polresta Tangerang Fikri Ardiansyah cepat tanggap atasi laka lantas

Sementara kasat lantas Kompol Fikri Ardiansyah saat dihubungi poskota.net menuturkan dugaan sementara truk tangki dengan nomor polisi B 9622 N tersebut alami rem blong, hingga menabrak sejumlah kendaraan yang berada di depannya. Sementara untuk lokasi kejadian berada di Jalan Raya Serang–Jakarta atau tepatnya di depan kantor Kecamatan Balaraja.

“Dugaan mobil truk tangki kehilangan kendali dan menabrak beberapa pemotor kecelakaan beruntun ini mengakibatkan tiga orang meninggal dunia dan beberapa korban alami luka ringan hingga berat, ” jelasnya.

Masih dikatakan Fikri korban kecelakaan memakan korban 3 orang meninggal, satu orang luka ringan dan dua orang luka berat. Sehingga kasus laka lantas yang mengakibatkan kemacetan panjang dan memakan korban tersebut masih dalam proses penyidikan.

“Kasus ini masih dalam penyelidikan karena itu diharapkan semua pihak bersabar, ” Paparnya

Hingga berita ini diturunkan, kasat lantas dan polisi lainnya masih di TKP melakukan penanganan evakuasi. Namun untuk seluruh korban seluruhnya dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Balaraja.

Sedangkan redaksi poskota. net yang mendapat kiriman video yang diunggah akun Instagram @infobalaraja, Honda BeAT Street hitam bernopol A 2392 YD dan sebuah motor dengan nopol A 5597 FW jadi korban truk tangki tersebut.

Berita Terkait

Dukung Keputusan Ketua MPR RI, DPP MP Gibran Jimmy S : Gibran Adalah Wakil Presiden Sah Secara Konstitusional
Kasat Narkoba Polres Simalungun Pimpin Langsung Penangkapan Bandar Sabu, 32,75 Gram Sabu Diamankan
Hasil Autopsi Korban Curas Driver GoCar, Kapolres: Korban Mati karena Tusukan di bagian leher
Polisi Ungkap Hasil Autopsi Driver Driver Taksi Online, Pelaku Kejam dan Sadis
Sat Narkoba Polres Simalungun Berhasil Ungkap Kasus Narkoba di Bandar Huluan, Amankan 5,88 Gram Sabu dan Tangkap Pelaku
GNB Banten dan Polda Banten Siap Bersinergi untuk Masyarakat Sehat dan Bebas Narkoba
STISNU Diduga Tak Kembalikan Sisa Dana PIP Mahasiswa, Pengelola Kampus Membantah
Kapolres Simalungun Hadiri Konsultasi Publik RPJMD dan Musrenbang RKPD Kabupaten Simalungun
Berita ini 20 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 13:41 WIB

Dandim 0207/Simalungun Hadiri Tasyakuran Hari Bhakti Permasyarakatan Ke 61

Senin, 28 April 2025 - 12:44 WIB

Pelihara Stamina Prajurit, Kodim 0207/Simalungun Gelar Samapta Periodik I Tahun 2025

Senin, 28 April 2025 - 11:48 WIB

Tingkatkan Disiplin Sejak Dini, Babinsa Latih PBB dan Pimpin Upacara di SDN 122346 Kelurahan BP Nauli

Senin, 28 April 2025 - 11:36 WIB

Percepat Infrastruktur Desa, Babinsa Kodim 0207/Simalungun Gelar Trial Rabat Beton

Senin, 28 April 2025 - 11:23 WIB

Babinsa Bersama Petani dan Masyarakat, Perang Melawan Hama Tikus di Persawahan Nagori Mariah Jambi Kabupaten Simalungun

Minggu, 27 April 2025 - 17:16 WIB

Polsek Tanah Jawa Resor Simalungun Gelar Aksi Minggu Kasih di Nagori Balimbingan

Minggu, 27 April 2025 - 14:57 WIB

Santai Tapi Bermakna, Babinsa Siantar Selatan Bangun Kedekatan dengan Petani

Minggu, 27 April 2025 - 14:48 WIB

Babinsa Hadir di Tengah Jemaat, Wujudkan Rasa Aman Selama Ibadah di GKPS Pematang Raya

Berita Terbaru