Pastikan Berjalan Lancar, Camat Badiri Tinjau Pembangunan Jalan Usaha Tani Desa Pagaranhonas — poskota.net
instagram youtube
logo

Pastikan Berjalan Lancar, Camat Badiri Tinjau Pembangunan Jalan Usaha Tani Desa Pagaranhonas

Jumat, 21 Juni 2024 - 12:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Keterangan fhoto: Camat Badiri, A.Saofi Pasaribu dukung pembangunan jalan Desa Pagaranhonas

Laporan: Ramalan Simanjuntak

Taapanuli Tengah,Poskota.net. Guna memperlancar transportasi masyarakat di sektor pertanian, Pemerintah Desa Pagaran Honas, Kecamatan Badiri Kabupaten Tapanuli Tengah Sumatra Utara membangun jalan usaha tani (JUT) di Dusun I Pagaran Honas.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Untuk memastikan pembangunan berjalan lancar, Camat Badiri, Ahmad Saofi Pasaribu, didamping Kepala Desa Pagaran Honas, Herianto, juga didampingi oleh Babinkamtibmas dai Polsek Pinangsori meninjau proses pekerjaan yang sedang berlangsung, Jumat (21/6/2024).

Saat peninjauan, Ahmad Saofi Pasaribu mengungkapkan keberadaan akses jalan ini sangat dibutuhkan, sebagai upaya mobilisasi hasil pertanian hingga peningkatan ekonomi masyarakat di sektor pertanian.

“Alhamdulillah, pekerjaan sudah mulai selama empat hari, dan berjalan lancar dan harapan kita semoga jalan ini nantinya bisa bermanfaat bagi masyarakat. Saya berpesan jalan ini di rawat, agar bertahan lama,” tutur Camat Badiri di lokasi.

Kepala Desa Pagaranhonas Herianto menyampaikan, anggaran pembangunan JUT tersebut bersumber dari dana desa (DD) 2024.

Herianto berharap dengan pembangunan jalan itu dapat memberi manfaat kepada masyarakat, serta mempermudah akses usaha pertanian dan meningkatkan perekonomian warga.

Selain itu, tambahnya, jalan ini juga akan memperluas daya jangkau distribusi hasil pertanian serta meningkatkan pendapatan petani di Desa Pagaran Honas.

“Ini anggaran dana desa tahun 2024 , untuk panjang kita bisa kerjakan dengan anggaran yang terbatas ini 176,60 meter dengan pagu Rp.220.640.000, lebar tiga Meter dengan ketebalan 15 centi meter,” ujar Kades ini.

Saat di konfirmasi, salah satu pekerja di lokasi pembangunan jalan usaha tani ini menyatakan hingga hari ke empat pekerjaan jalan ini, sudah mencapai lebih kurang 50 meter. Dan dirinya berharap tidak ada kendala yang berarti nantinya.

“Hingga saat ini, Kendala kita tidak ada, hanya akses ini saja kalau hujan jadi licin, namun untuk pengangkutan Material ke lokasi kita, masih bisa di upayakan,” ujar Andrianus Laoli.

Hal senada dengan ucapan pekerja tadi, Kadus I Pagaran Honas juga menyebutkan bahwa mereka yang bekerja di lokasi ini adalah asli warga Pagaranhonas dan hingga hari ke empat ini, antuasias warga dalam ikut andil dalam kegiatan ini sangat besar.

“Kalau pekerja kita semua warga Pagaranhonas, kalau saat ini empat orang dilibatkan dalam pekerjaan ini perharinya, selain pengangkut bahan kita,” Arjun Zebua.

Bayasuri Zendrato warga dusun I Pagaran Honas mengucapkan syukur dan terimakasih pada pemerintah desa saat di lokasi ini, dirinya juga mengatakan akhirnya jalan akses masyarakat untuk ke lahan ini bisa di rabat beton.

“Kita bersyukur dan ikut senang dengan dibangunnya rabat beton ini, jadi kita tidak kewalahan lagi nantinya  membawa hasil panen melintas dari jalan tanah ini, sebab sebelumnya ini sangat licin kalau hujan turun,” tutur warga itu.

Berita Terkait

M.Azka Nur Fauzi, S.E Bertugas Mendekatkan diri Kepada Masyarakat
Mahesa Lagi Lagi Bikin Ulah, Beredar Video Ancam Wartawan Untuk Meliput, Jumadil Qubro: Butuh Psikiater, Dia Sakit..!!
Kolaborasi dengan dinas DP3AP2KB Kota Tangerang, IMM FH UMT akan gelar IMMawati Schoo
Mari Bersaing Sehat Pedagang Kuliner di Alun Alun Ciamis
Sekitar 35 Ribu Kendaraan Arus Balik Lebaran Melintasi Ciamis
Pemerintah Kabupaten Ciamis Mengucapkan Selamat Idul Fitri 1446 H//2025 M.
BPPKB Banten DPAC Kec. Kosambi Beserta Para Ranting Se-Kec. Kosambi Gelar Buka Puasa Bersama, dan Bagi Takjil Kepada Para Pengguna Jalan
Moderenisasi SMPN1 Sindangkasih Terapkan QR Code Attendance System Bagi Siswa dan Guru
Berita ini 32 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 13:41 WIB

Dandim 0207/Simalungun Hadiri Tasyakuran Hari Bhakti Permasyarakatan Ke 61

Senin, 28 April 2025 - 12:44 WIB

Pelihara Stamina Prajurit, Kodim 0207/Simalungun Gelar Samapta Periodik I Tahun 2025

Senin, 28 April 2025 - 11:48 WIB

Tingkatkan Disiplin Sejak Dini, Babinsa Latih PBB dan Pimpin Upacara di SDN 122346 Kelurahan BP Nauli

Senin, 28 April 2025 - 11:36 WIB

Percepat Infrastruktur Desa, Babinsa Kodim 0207/Simalungun Gelar Trial Rabat Beton

Senin, 28 April 2025 - 11:23 WIB

Babinsa Bersama Petani dan Masyarakat, Perang Melawan Hama Tikus di Persawahan Nagori Mariah Jambi Kabupaten Simalungun

Minggu, 27 April 2025 - 17:16 WIB

Polsek Tanah Jawa Resor Simalungun Gelar Aksi Minggu Kasih di Nagori Balimbingan

Minggu, 27 April 2025 - 14:57 WIB

Santai Tapi Bermakna, Babinsa Siantar Selatan Bangun Kedekatan dengan Petani

Minggu, 27 April 2025 - 14:48 WIB

Babinsa Hadir di Tengah Jemaat, Wujudkan Rasa Aman Selama Ibadah di GKPS Pematang Raya

Berita Terbaru