Pembekalan Calon Duta Anak, Dr. Nurdin: Generasi Muda Harus Siap Jadi Pelopor dan Pelapor — poskota.net
instagram youtube
logo

Pembekalan Calon Duta Anak, Dr. Nurdin: Generasi Muda Harus Siap Jadi Pelopor dan Pelapor

Selasa, 11 Juni 2024 - 13:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan : Erwin S.Sos

Tangerang, poskota.net — Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Dr. Nurdin, memberikan pembekalan kepada 52 semifinalis Duta Anak Kota Tangerang 2024 yang dilaksanakan di Ruang Patio Gedung Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Selasa (11/6).

Dalam sambutannya, Dr. Nurdin, menekankan pentingnya peran generasi muda sebagai pelopor dan pelapor untuk membangun Kota Tangerang yang ramah anak dan kota yang lebih baik.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kalian harus jadi contoh bagi teman-teman kalian. Karena, kita hebat kalau kita menjadi sosok yang menyenangkan, membantu dalam arti luas dan berani menjadi pelopor. Selain itu, kita harus jadi yang terdepan, mengerjakan sesuatu jauh sebelum orang lain, dan lebih inisiatif,” ujar Pj Wali Kota, dihadapan para semifinal duta anak.

Dr. Nurdin, juga mendorong generasi muda untuk tidak ragu menyampaikan kebenaran dan berani menjadi pelapor. “Sebagai Duta Anak, kalian memiliki tanggung jawab untuk menjadi pelopor dan pelapor. Jangan ragu untuk menyampaikan yang benar,” pintanya.

Lebih lanjut, Dr. Nurdin, menjelaskan, hakikat dari sebuah peradaban adalah memberikan kontribusi, termasuk menyediakan kota yang layak bagi anak-anak di Kota Tangerang. “Setiap tahun, kami memberikan penghargaan kepada anak-anak berprestasi dan mengadakan kegiatan seperti ini untuk memberikan pengetahuan dan wadah bagi mereka untuk berkembang, sehingga terwujudnya kota yang ramah anak,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Tangerang, Tihar Sopian, mengatakan, 52 semifinalis Duta Anak ini merupakan perwakilan dari 13 kecamatan di Kota Tangerang.

“Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wadah bagi anak-anak untuk berkontribusi dalam membangun Kota Tangerang. Dan kami berharap melalui kegiatan ini, para generasi muda dapat berperan dan membantu menurunkan kasus kekerasan terhadap anak di Kota Tangerang,” jelasnya.

Adapun puncak dari kegiatan Seleksi Duta Anak Kota Tangerang ini adalah pemilihan Tiga Duta Anak, yang rencananya akan dilaksanakan pada momen Acara Hari Anak Nasional 2024.

Berita Terkait

Komisi I DPRD Kota Tangerang Bantah Intervensi Soal Penyegelan The Nice Garden
Meski Disegel, The Nice Garden Pinang Tetap Beroperasi
DBD Merebak Hingga 6 Korban Di Wilayah Kelurahan Kebon Besar, Pemuda Forum Lingkar Jiwa Membantu Fogging Secara Mandiri
Kegiatan Bakti Sosial PT. Bintang Kanguru Kepada Masyarakat Sekitar Pabrik
Forum NGO Tangerang Raya Gelar Diskusi Publik Mari Kawal Kinerja Pemkot Tangerang
Pengurus PWI Kota Tangerang Periode 2025-2028 Resmi Dilantik
Satpol PP, Trantib Kecamatan, Lurah, RT, dan RW mengangkangi Perda penanaman tiang internet tanpa izin yang sah
Safari Ramadan ke Kota Tangerang, Gubernur Apresiasi Program Pendidikan Gratis di Kota Tempat Tinggalnya
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 13:41 WIB

Dandim 0207/Simalungun Hadiri Tasyakuran Hari Bhakti Permasyarakatan Ke 61

Senin, 28 April 2025 - 12:44 WIB

Pelihara Stamina Prajurit, Kodim 0207/Simalungun Gelar Samapta Periodik I Tahun 2025

Senin, 28 April 2025 - 11:48 WIB

Tingkatkan Disiplin Sejak Dini, Babinsa Latih PBB dan Pimpin Upacara di SDN 122346 Kelurahan BP Nauli

Senin, 28 April 2025 - 11:36 WIB

Percepat Infrastruktur Desa, Babinsa Kodim 0207/Simalungun Gelar Trial Rabat Beton

Senin, 28 April 2025 - 11:23 WIB

Babinsa Bersama Petani dan Masyarakat, Perang Melawan Hama Tikus di Persawahan Nagori Mariah Jambi Kabupaten Simalungun

Minggu, 27 April 2025 - 17:16 WIB

Polsek Tanah Jawa Resor Simalungun Gelar Aksi Minggu Kasih di Nagori Balimbingan

Minggu, 27 April 2025 - 14:57 WIB

Santai Tapi Bermakna, Babinsa Siantar Selatan Bangun Kedekatan dengan Petani

Minggu, 27 April 2025 - 14:48 WIB

Babinsa Hadir di Tengah Jemaat, Wujudkan Rasa Aman Selama Ibadah di GKPS Pematang Raya

Berita Terbaru