Peringati HUT Ke-79, TNI Gelar Bakti Kesehatan dan Bakti Sosial di Jayapura — poskota.net
instagram youtube
logo

Peringati HUT Ke-79, TNI Gelar Bakti Kesehatan dan Bakti Sosial di Jayapura

Senin, 23 September 2024 - 10:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jayapura, Poskota.net – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI), berbagai kegiatan sosial dan kesehatan diselenggarakan di Lapangan Trisila Yonmarhanlan X, Kelurahan Hamadi, Distrik Jayapura Selatan, Kota Jayapura, Papua.

Acara yang berlangsung selama dua hari, dari tanggal 21 hingga 22 September 2024, melibatkan TNI Angkatan Darat, TNI Angkatan Laut, dan TNI Angkatan Udara yang bertugas di wilayah Kota Jayapura.

Rangkaian kegiatan tersebut mencakup Bakti Kesehatan berupa pengobatan umum, donor darah, serta khitanan massal, sementara Bakti Sosial dilakukan dengan pembagian sembako dan penyediaan makan gratis kepada masyarakat yang hadir.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kasrem 172/PWY Kolonel Inf Bobbie Triyantho hadir dalam acara tersebut mewakili Danrem 172/PWY, di mana Korem 172/PWY melalui jajarannya, termasuk Kodim 1701/Jayapura, memaksimalkan upaya untuk mendorong partisipasi masyarakat setempat.

Sementara itu Pangdam XVII/Cenderawasih, Mayjen TNI Rudi Puruwito, S.E., M.M., dalam sambutannya, menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat dalam terselenggaranya kegiatan ini. Pihaknya mengucapkan terima kasih khususnya kepada Danrem 172/PWY, Danlantamal X Jayapura, Danlanud Silas Papare, PMI, serta semua elemen yang telah berpartisipasi aktif dalam pelaksanaan Bakti Kesehatan dan Bakti Sosial ini.

Pangdam juga menegaskan bahwa kegiatan ini adalah wujud nyata dari peran TNI dalam membangun kepedulian sosial dan kemasyarakatan. “Kegiatan ini adalah implementasi nyata TNI dalam membangun kehidupan sosial yang saling peduli, mencintai sesama manusia, mengembangkan sikap tenggang rasa, serta menanamkan nilai-nilai kemanusiaan, untuk mewujudkan masyarakat Papua yang sejahtera, sehat, dan bahagia,” ujarnya.[rd]

Berita Terkait

*Lantik Pengurus TP PKK Periode 2025-2030, Bupati Simalungun Harapkan Dinas Terkait Dampingi PKK Dalam Menjalankan Program Kerja*
Kodim 0207/Simalungun Resmi Buka “TNI Manunggal Memelihara Danau Toba” di Tambun Raya
Babinsa Serka Rudy Dampingi Petani di Wilayah Binaan, Edukasi Pemeliharaan Kangkung yang Optimal
Danramil 14/Raya Dukung Swasembada Pangan, Hadiri Penanaman Perdana Padi Gogo di Simalungun
Perwira Penghubung Kodim 0207/Simalungun Hadiri Rapat Paripurna HUT ke-154 Kota Pematangsiantar
Babinsa Koramil 05/Serbelawan Dampingi Penyaluran BLT Tahap I di Nagori Bayu Muslimi
Dandim 0207/Simalungun Hadiri Dalam Peringatam Ulang Tahun Raja Sang Naualuh Damanik ke 111 Tahun
Babinsa Koramil 03/Siantar Selatan Dampingi Penyerapan Gabah Petani oleh Bulog di Kelurahan Tong Marimbun
Berita ini 26 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 24 April 2025 - 16:18 WIB

Kodim 0207/Simalungun Resmi Buka “TNI Manunggal Memelihara Danau Toba” di Tambun Raya

Kamis, 24 April 2025 - 16:15 WIB

Babinsa Serka Rudy Dampingi Petani di Wilayah Binaan, Edukasi Pemeliharaan Kangkung yang Optimal

Kamis, 24 April 2025 - 16:10 WIB

Danramil 14/Raya Dukung Swasembada Pangan, Hadiri Penanaman Perdana Padi Gogo di Simalungun

Kamis, 24 April 2025 - 16:06 WIB

Perwira Penghubung Kodim 0207/Simalungun Hadiri Rapat Paripurna HUT ke-154 Kota Pematangsiantar

Kamis, 24 April 2025 - 15:59 WIB

Babinsa Koramil 05/Serbelawan Dampingi Penyaluran BLT Tahap I di Nagori Bayu Muslimi

Kamis, 24 April 2025 - 15:24 WIB

Dandim 0207/Simalungun Hadiri Dalam Peringatam Ulang Tahun Raja Sang Naualuh Damanik ke 111 Tahun

Kamis, 24 April 2025 - 14:54 WIB

Babinsa Koramil 03/Siantar Selatan Dampingi Penyerapan Gabah Petani oleh Bulog di Kelurahan Tong Marimbun

Rabu, 23 April 2025 - 14:08 WIB

Babinsa Terjun ke Sawah, Dukung Petani Serap Gabah Langsung di Lapangan

Berita Terbaru

Berita Ciamis

Pemkab Ciamis Luncurkan 55 Layanan dalam Program Pepatah Manis

Jumat, 25 Apr 2025 - 09:51 WIB

Kota Tangerang

Lemahnya Pengawasan DPMPTSP Kota Tangerang, FP2N Mengadakan Aksi massa

Jumat, 25 Apr 2025 - 09:42 WIB