Polres Metro Tangerang Kota Terima Penghargaan Terbaik Kepatuhan Penyelenggara Pelayanan Publik se-Provinsi Banten dari Ombudsman RI — poskota.net
instagram youtube
logo

Polres Metro Tangerang Kota Terima Penghargaan Terbaik Kepatuhan Penyelenggara Pelayanan Publik se-Provinsi Banten dari Ombudsman RI

Kamis, 5 Desember 2024 - 10:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ombudsman RI Berikan Penghargaan Terbaik Kepada Polres Metro Tangerang Kota Penyelenggara Pelayanan Publik 3 Tahun berturut-turut di Provinsi Banten

TANGERANG,poskota.net  —- Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho S.H., S.I.K., MS.i. menerima penghargaan penganugerahan penilaian kepatuhan penyelenggara pelayanan publik, khusus Polres di jajaran Provinsi Banten oleh Ombudsman RI yang berlangsung di Pendopo Gubernur Banten di Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B) Rabu, (4/12/2024).

Dalam penilaian ombudsman tahun 2024, Polres Metro Tangerang Kota kembali menempati urutan pertama dengan nilai tertinggi 96,17 (Zona Hijau) di jajaran Polres Se- Provinsi Banten selama tiga tahun berturut – turut.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hadir dalam kegiatan itu Pj. Gubernur Banten diwakili Pj. Sekda Banten Bpk Usman Assidiqi, Kapolda Metro Jaya diwakili Kombes Alamsyah Pelupessy, Kapolda Banten diwakili Kombes Agung Riyanto, Ketua Perwakilan Ombudsman Provinsi Banten Bapak Fadly Afriadi, Forkopimda Provinsi Banten, Dangrup 1 Kopassus, Kepala BNN Provinsi Banten, Seluruh PJ Walikota/Bupati se- Provinsi Banten, Seluruh Kapolres se-Provinsi Banten dan Seluruh Kepala Kantor Pertanahan/ATR se-Provinsi Banten.

“Penghargaan ini adalah komitmen dari pimpinan di lembaga, instansi dan pemerintah daerah untuk berubah menjadi lebih baik. Diharapkan pelayanan publik di setiap unit layanan memiliki peningkatan kualitas dengan memenuhi standar pelayanan publik dan menjalankan pengelolaan pengaduan dengan baik,” ujar Fadly Afriadi dalam sambutannya.

Sementara, Kapolres Kombes Zain Dwi Nugroho dalam keterangannya usai menerima penghargaan mengucapkan syukur alhamdulillah atas penghargaan yang telah diterimanya. Tentunya apresiasi penghargaan ini tidak dapat terwujud tanpa ada dukungan semua pihak dan masyarakat. Penghargaan ini akan meningkatkan motivasi jajaran Polres Metro Tangerang Kota untuk terus berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, serta terus melakukan pembenahan SDM dan melengkapi sarana prasarana pelayanan publik yang ada di jajarannya.

Selanjutnya, Zain pun mengucapkan terima kasih kepada Ombudsman RI yang telah membimbing dan mengawasi pelayanan publik di Satker kami selama tahun 2024.

“Penghargaan ini merupakan semangat kami untuk terus meningkatkan kinerjanya dan menjadi cambuk seluruh jajaran untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepolisian kepada masyarakat menjadi lebih baik, khususnya di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota,” tutur Kapolres.

Pada kesempatan tersebut, Kapolres Metro Tangerang Kota mengharapkan adanya dukungan dan masukan masyarakat untuk dapat memperbaiki pelayanan publik yang sudah berjalan selama ini dan akan memanfaatkan teknologi informasi untuk meningkatkan kualitas pelayanan publiknya.

“Ini akan menjadi penyemangat bagi kami, seluruh Jajaran Polres Metro Tangerang Kota untuk terus berkomitmen untuk berinovasi dan meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat,” bebernya.

Kendati demikian, Zain berharap dengan adanya penghargaan penganugerahan penilaian kepatuhan pelayanan publik sewilayah Provinsi Banten ini tidak menjadikan terlena dan berhenti berinovasi, tetapi lebih meningkat pelayanan kepolisian kepada masyarakat.

Berita Terkait

Kapolres Simalungun Hadiri Konsultasi Publik RPJMD dan Musrenbang RKPD Kabupaten Simalungun
Polsek Tanah Jawa Amankan Perayaan Jumat Agung di Wilayah Hukumnya, Ibadah Berjalan Khidmat dan Kondusif
Kepolisian Simalungun Tingkatkan Pengamanan Jelang Perayaan Jumat Agung
Polsek Panei Tongah Tanggap Atasi Kasus Pencurian Handphone di Simalungun
Polsek Bangun Polres Simalungun Lakukan Pengecekan Tanaman Jagung dalam Rangka Ketahanan Pangan
Beromzet Puluhan Juta, Polisi Gerebek Home Industry Ciu di Periuk Tangerang
Larangan Siswa Menggunakan Kendaraan di Dukung Banyak Pihak Berikut Alasannya
Momen Idul Fitri, Polres Metro Tangerang Kota Gelar Apel dan Halal bihalal
Berita ini 28 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 24 April 2025 - 16:18 WIB

Kodim 0207/Simalungun Resmi Buka “TNI Manunggal Memelihara Danau Toba” di Tambun Raya

Kamis, 24 April 2025 - 16:15 WIB

Babinsa Serka Rudy Dampingi Petani di Wilayah Binaan, Edukasi Pemeliharaan Kangkung yang Optimal

Kamis, 24 April 2025 - 16:10 WIB

Danramil 14/Raya Dukung Swasembada Pangan, Hadiri Penanaman Perdana Padi Gogo di Simalungun

Kamis, 24 April 2025 - 16:06 WIB

Perwira Penghubung Kodim 0207/Simalungun Hadiri Rapat Paripurna HUT ke-154 Kota Pematangsiantar

Kamis, 24 April 2025 - 15:59 WIB

Babinsa Koramil 05/Serbelawan Dampingi Penyaluran BLT Tahap I di Nagori Bayu Muslimi

Kamis, 24 April 2025 - 15:24 WIB

Dandim 0207/Simalungun Hadiri Dalam Peringatam Ulang Tahun Raja Sang Naualuh Damanik ke 111 Tahun

Kamis, 24 April 2025 - 14:54 WIB

Babinsa Koramil 03/Siantar Selatan Dampingi Penyerapan Gabah Petani oleh Bulog di Kelurahan Tong Marimbun

Rabu, 23 April 2025 - 14:08 WIB

Babinsa Terjun ke Sawah, Dukung Petani Serap Gabah Langsung di Lapangan

Berita Terbaru

Berita Ciamis

Pemkab Ciamis Luncurkan 55 Layanan dalam Program Pepatah Manis

Jumat, 25 Apr 2025 - 09:51 WIB

Kota Tangerang

Lemahnya Pengawasan DPMPTSP Kota Tangerang, FP2N Mengadakan Aksi massa

Jumat, 25 Apr 2025 - 09:42 WIB