Polisi Berhasil Amankan Pelaku Pembunuhan Anak Angkatnya di Mappi — poskota.net
instagram youtube
logo

Polisi Berhasil Amankan Pelaku Pembunuhan Anak Angkatnya di Mappi

Selasa, 12 Juli 2022 - 12:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan : Anton

Papua, Poskota.net –Seorang pria berinisial HK (42) berhasil diamankan Sat Reskrim Polres Mappi karena diduga melakukan pembunuhan terhadap seorang perempuan anak angkatnya berusia 17 tahun yang terjadi didepan Kantor Kampung Kadam Oyim Distrik Obaa Kabupaten Mappi, Selasa (12/06).

Diduga pelaku membunuh korban dengan cara menikamnya sebanyak tiga kali pada paha kiri yang menyebabkan korban meninggal dunia, masyarakat yang berada di tempat kejadian sempat menolong koban dengan membawa korban ke Puskesmas terdekat, tetapi dalam perjalanan korban meninggal dunia.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kasat Reskrim Polres Mappi Iptu Andi Suhidin S.H., M.Si membenarkan kejadian tersebut. Pelaku saat ini telah diamankan lantaran melakukan pembunuhan terhadap anak angkatnya dengan menikam korban dengan sebilah pisau yang menyebabkan korban meninggal dunia.

“Menurut keterangan saksi di TKP pada hari Minggu tanggal 10 Juli 2022 sekitar pukul 20.00 WIT pelaku HK mengejar korban yang merupakan anak angkatnya, setelah sampai di depan Kantor Kampung Kadam Oyim korban terjatuh dan langsung ditikam menggunakan sebilah pisau oleh pelaku sebanyak 3 kali,” ucap Kasat Reskrim.

Dari tikaman yang dilakukan pelaku masing-masing mengenai paha bagian kiri depan sebanyak 1 (satu) kali dan paha bagian kiri belakang sebanyak 2 (dua) kali setelah itu korban berusaha dilarikan ke Puskesmas terdekat oleh masyarakat yang berada di TKP.

“Namun dalam perjalanan ke Puskesmas korban telah meninggal dunia, mendengar laporan tersebut saya besama anggota langsung mendatangi TKP dan melakukan Visum Mayat bersama tenaga medis dari RSUD Kabupaten Mappi,” ungkap Kasat Reskrim.

Kasat melanjutkan motif dari pelaku sampai menikam korban masih dalam penyelidikan Sat Reskrim Polres Mappi untuk dugaan sementara pelaku ingin menyetubuhi korban tetapi korban menolak sehingga membuat pelaku marah dan melakukan penikaman kepada korban.

“Untuk saat ini pelaku bersama barang bukti berupa sebilah pisau telah kita amankan di Mapolres Mappi guna penyidikan lebih lanjut. Untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya, HK akan di jerat dengan pasal 338 subsider pasal 351 ayat 3 KUHP dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara,” tandas Kasat Reskrim Polres Mappi.

Berita Terkait

Pura-Pura Buta Apa Tidak Tahu Aparat Bebaskan Operasi Gudang Solar ilegal di Pulo Gadung
Wartawan Korban Kriminalisasi Minta Brigadir Fhilip Hendrikus Pasaribu Diberikan Sanksi Berat
Polres Jayawijaya Tangani Kasus Tabrak Lari di Jalan JB Wenas Wamena
Polisi: Pembunuhan di Ciracas Dilakukan Pacar Istri Korban
Cegah Gangguan Kamtibmas, Polres Jayawijaya Razia Alat Tajam Masuk Kota Wamena
Polres Mappi Amankan Tiga dari Sepuluh Orang Pelaku Penyerangan Anggota Saat Respon TKP Penganiayaan
Sat Resnarkoba Polres Jayawijaya Amankan 2 Pelaku Pembuat Miras Lokal
Lakukan Razia Kendaraan, Polres Keerom Polda Papua Sita Puluhan Botol Miras
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 29 April 2025 - 14:08 WIB

Babinsa dan Bhabinkamtibmas Jalin Komsos Bersama Warga di Kelurahan Bp. Nauli, Pematang Siantar

Selasa, 29 April 2025 - 14:01 WIB

Babinsa Koramil 12/Saribu Dolok Dampingi Panen Raya Padi di Nagori Purba Tua Etek Simalungun

Selasa, 29 April 2025 - 13:55 WIB

Tanamkan Jiwa Patriotisme Sejak Dini, Babinsa Berikan Wawasan Kebangsaan kepada Siswa SDN 096131 Sipangan Bolon

Selasa, 29 April 2025 - 13:44 WIB

Babinsa dan UPT Pertanian Bergerak Cepat, Bahas Strategi Basmi Hama Tikus di Kecamatan Raya

Selasa, 29 April 2025 - 13:37 WIB

Solidaritas TNI-Bulog Lindungi Petani, Stabilkan Harga Gabah

Senin, 28 April 2025 - 13:41 WIB

Dandim 0207/Simalungun Hadiri Tasyakuran Hari Bhakti Permasyarakatan Ke 61

Senin, 28 April 2025 - 12:44 WIB

Pelihara Stamina Prajurit, Kodim 0207/Simalungun Gelar Samapta Periodik I Tahun 2025

Senin, 28 April 2025 - 11:48 WIB

Tingkatkan Disiplin Sejak Dini, Babinsa Latih PBB dan Pimpin Upacara di SDN 122346 Kelurahan BP Nauli

Berita Terbaru

Berita Daerah

Gawat Ada Apa KPK Sambangi Kantor DPRD Kota Depok

Selasa, 29 Apr 2025 - 18:53 WIB

Berita Daerah

Bupati Aceh Barat Buka Rapat Koordinasi Pimpinan Dayah dan TPQ

Selasa, 29 Apr 2025 - 16:13 WIB

Berita Ciamis

Hj Kania Herdiat : Melalui Gerakan Pangan Murah Stabilkan Harga

Selasa, 29 Apr 2025 - 14:33 WIB