Razia Malam, Polres Jayawijaya Amankan Sajam, Minuman keras dan 6 (enam) saset plastik kecil Ganja — poskota.net
instagram youtube
logo

Razia Malam, Polres Jayawijaya Amankan Sajam, Minuman keras dan 6 (enam) saset plastik kecil Ganja

Jumat, 23 Agustus 2024 - 15:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan : Anton

Wamena, Poskota.net – Dalam rangka menekan angka kriminalitas di Kota Wamena, Polres Jayawijaya melaksanakan patroli dan razia di Seputaran Kota Wamena, Kamis (22/08) Malam.

Selain melaksanakan patroli di seputaran Kota Wamena, personel Polres Jayawijaya juga melaksanakan razia yang digelar di seputaran yang ramai masyarakat beraktivitas pada jam malam.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam razia tersebut menyasar terhadap masyarakat yang membawa alat tajam, minuman keras maupun benda berbahaya lainnya yang menimbulkan keresahan di tengah masyarakat.

Kapolres Jayawijaya melalui Plt. Kasi Humas Ipda M. Suryanto menjelaskan bahwa dalam rangka menekan kriminalitas di Kota Wamena Polres Jayawijaya rutin melaksanakan patroli maupun razia guna mencegah terjadinya tindak pidana di Kota Wamena.

“Untuk kegiatan razia yang kami laksanakan pada kamis malam ada beberapa barang bukti yang berhasil kami amankan diantaranya 2 (dua) buah Kartapel, 5 (lima) bilah alat tajam, 4 (empat) botol dan 1 (satu) plastik kecil Minuman lokal jenis CT, serta anggota juga menemukan 6 (enam) saset pelastik kecil ganja pada 3 (tiga) laki-laki dan 1 (satu) perempuan yang langsung kita amankan untuk dimintai keterangan,” jelasnya.

Ipda M. Suryanto juga menambahkan bahwa kegiatan kepolisian yang ditingkatkan ini akan rutin dilaksanakan setiap harinya untuk meminimalisir adanya gangguan keamanan apalagi mendekati Pilkada 2024. Selain itu pentingnya kehadiran Polri di tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

“Kami juga menghimbau kepada masyarakat untuk dapat bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas di Kota Wamena sehingga terciptanya Sitkamtibmas yang kondusif di Kabupaten Jayawijaya,” imbuhnya.

Berita Terkait

Pura-Pura Buta Apa Tidak Tahu Aparat Bebaskan Operasi Gudang Solar ilegal di Pulo Gadung
Wartawan Korban Kriminalisasi Minta Brigadir Fhilip Hendrikus Pasaribu Diberikan Sanksi Berat
Polres Jayawijaya Tangani Kasus Tabrak Lari di Jalan JB Wenas Wamena
Polisi: Pembunuhan di Ciracas Dilakukan Pacar Istri Korban
Cegah Gangguan Kamtibmas, Polres Jayawijaya Razia Alat Tajam Masuk Kota Wamena
Polres Mappi Amankan Tiga dari Sepuluh Orang Pelaku Penyerangan Anggota Saat Respon TKP Penganiayaan
Sat Resnarkoba Polres Jayawijaya Amankan 2 Pelaku Pembuat Miras Lokal
Lakukan Razia Kendaraan, Polres Keerom Polda Papua Sita Puluhan Botol Miras
Berita ini 13 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 10 Mei 2025 - 14:11 WIB

Gelar Reses di Dua Lokasi Berbeda Endah Winarti Sampai Hal Berikut

Sabtu, 10 Mei 2025 - 14:03 WIB

Cegah Gangguan Kamtibmas, Polres Aceh Barat Bubarkan Remaja Yang Nongkrong Hingga Larut Malam

Jumat, 9 Mei 2025 - 21:33 WIB

FRN DPC Kab.Tangerang Siap Berkolaborasi Bersama Polresta Tangerang

Jumat, 9 Mei 2025 - 10:24 WIB

Kapolres Aceh Barat Panen Jagung Perdana di Lahan Ketahanan Pangan

Jumat, 9 Mei 2025 - 10:18 WIB

Berikan Edukasi Bahaya Narkoba,Kejari Depok Kirim “Jaksa Masuk Sekolah”

Kamis, 8 Mei 2025 - 19:20 WIB

*Hadiri Sosialisasi Koperasi Merah Putih, Bupati Simalungun: “Mari kita wujudkan koperasi desa yang sehat, mandiri, dan berpihak pada rakyat”*

Selasa, 6 Mei 2025 - 18:47 WIB

SMAN 1 Kota Tasikmalaya Umumkan Kelulusan Siswa Kelas Xll Tanpa Wisuda, Fokus pada Masa Depan Siswa

Minggu, 4 Mei 2025 - 14:46 WIB

Gelar Lomba Bonsai K3D Sampaikan, Kwalitas Bonsai Indonesia di Akui Dunia

Berita Terbaru

Berita Daerah

Gelar Reses di Dua Lokasi Berbeda Endah Winarti Sampai Hal Berikut

Sabtu, 10 Mei 2025 - 14:11 WIB