Laporan Lili Romli
Ciamis,Poskota,Net-
Menghadapi Pilkada Ciamis yang semakin dekat ribuan pendukung dan relawan Herdiat -Yana (HY) dari berbagai kecamatan memadati Gedung Kompleks Islamic Center Ciamis untuk menghadiri deklarasi pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Ciamis incumbent, Herdiat Sunarya dan Yana D. Putra pada jumat (28/6/2024)
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Calon Bupati Ciamis periode 2023/2029 Herdiat-Yana mendapat dukungan kuat dari koalisi tujuh partai politik, yaitu Partai Gerindra, Golkar, PAN, PBB, PKB, dan PPP.
Menurut Ketua Pelaksana Dr. Tatang, dalam sambutannya menhatakan, bahwa acara ini bertujuan untuk mendeklarasikan kesepakatan koalisi yang dinamai “Koalisi Ciamis Maju” dalam mengusung pasangan Herdiat-Yana dalam Pilkada Tahun 2024/2029
“Koalisi ini telah sepakat mengusung Herdiat dan Yana D. Putra sebagai pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Ciamis untuk Pilkada 2024-2029,” ujarnya.
Selain deklarasi, acara ini juga bertujuan untuk mengukuhkan tim relawan yang akan bergerak bersama dalam mengkampanyekan pasangan Herdiat-Yana dengan cara yang santun dan efektif kepada seluruh masyarakat pemilih.
“Dengan tim relawan yang solid, kami berharap pasangan ini dapat memenangkan Pilkada serentak 2024 dengan sempurna,” tegas Dr. Tatang.
Acara deklarasi ini dihadiri oleh sekitar 2.000 orang, terdiri dari anggota koalisi dan tim relawan dari setiap kecamatan di Ciamis. Deklarasi ini didanai oleh pasangan calon, dewan penyantun, dan relawan.
“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para dewan penyantun dan relawan yang telah membantu menyukseskan kegiatan ini,” ungkapnya.
Sementara Calon Bupati Ciamis H.Herdiat Sunarya dalam pidato singkatnya ,mengucapkan terima kasih kepada seluruh relawan Herdiat-Yana yang terus berjuang terus untuk memenangkan dalam pilkada 2024 mendatang..
“Herdiat juga menyampaikan pada tujuh Partai Koalisi yang telah mengusung pasanganannya ,untuk bersama-sama dalam membangun dan memajukan kabupaten Ciamis ke arah yang lebih baik,” tandasnya..