Polisi Tangani Kasus Penganiayaan Berat yang Terjadi di Tanah Hitam Abepantai, Kota Jayapura — poskota.net
instagram youtube
logo

Polisi Tangani Kasus Penganiayaan Berat yang Terjadi di Tanah Hitam Abepantai, Kota Jayapura

Selasa, 9 Mei 2023 - 10:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan: Anton

PAPUA, POSKOTA.net  – Kepolisian Resor Kota Jayapura saat ini tengah menangani kasus penganiayaan berat terhadap seorang warga berinisial PM (32) yang terjadi di Jalan Raya Tanah Hitam Abepantai, Kota Jayapura, Selasa (9/5).

Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, S.H., S.I.K., M.Kom membenarkan bahwa kasus tersebut terjadi sekitar pukul 04.00 WIT pagi tadi.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia menyebutkan, kejadian berawal dari sang pelaku yang saat ini sedang dilakukan penyelidikan, hendak mengambil sepeda motor milik PM (32) namun mendapat penolakan.

“Karena korban tak ingin memberikan sepeda motornya, sehingga terjadi perseteruan diantara keduanya yang menyebabkan pelaku tak terima dan mengeluarkan senjata api kemudian ditembakkan ke arah korban,” ungkapnya saat ditemui oleh awak pers di Media Center.

Kombes Pol. Ignatius Benny mengatakan bahwa kejadian tersebut tengah diselidiki lebih lanjut oleh pihak Sat Reskrim Polresta Jayapura Kota.

“Untuk pelaku dan barang bukti senjata api yang dipakai saat kejadian tersebut, tengah didalami oleh personel yang ditugaskan. Kami juga akan menyelidiki apa motif serta penyebab sang pelaku ingin mengambil sepeda motor milik korban,” tegasnya.

Saat ini korban diketahui dalam keadaan sadar meskipun mengalami luka akibat tembakan yang dilakukan pelaku.

“Kami akan mengusut kejadian ini hingga sang pelaku mendapatkan tindakan hukum yang sesuai. Kami juga meminta kepada seluruh masyarakat untuk terus berhati-hati terlebih beraktivitas pada jam-jam rawan sehingga terhindar dari tindakan kriminal,” tutup Kabid Humas.

 

Berita Terkait

Pura-Pura Buta Apa Tidak Tahu Aparat Bebaskan Operasi Gudang Solar ilegal di Pulo Gadung
Wartawan Korban Kriminalisasi Minta Brigadir Fhilip Hendrikus Pasaribu Diberikan Sanksi Berat
Polres Jayawijaya Tangani Kasus Tabrak Lari di Jalan JB Wenas Wamena
Polisi: Pembunuhan di Ciracas Dilakukan Pacar Istri Korban
Cegah Gangguan Kamtibmas, Polres Jayawijaya Razia Alat Tajam Masuk Kota Wamena
Polres Mappi Amankan Tiga dari Sepuluh Orang Pelaku Penyerangan Anggota Saat Respon TKP Penganiayaan
Sat Resnarkoba Polres Jayawijaya Amankan 2 Pelaku Pembuat Miras Lokal
Lakukan Razia Kendaraan, Polres Keerom Polda Papua Sita Puluhan Botol Miras
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 12:44 WIB

Pelihara Stamina Prajurit, Kodim 0207/Simalungun Gelar Samapta Periodik I Tahun 2025

Senin, 28 April 2025 - 11:48 WIB

Tingkatkan Disiplin Sejak Dini, Babinsa Latih PBB dan Pimpin Upacara di SDN 122346 Kelurahan BP Nauli

Senin, 28 April 2025 - 11:42 WIB

Babinsa Kodim 0207/ Simalungun Hadiri Kegiatan Penyaluran BLT Bersumber dari Dana Desa

Senin, 28 April 2025 - 11:36 WIB

Percepat Infrastruktur Desa, Babinsa Kodim 0207/Simalungun Gelar Trial Rabat Beton

Minggu, 27 April 2025 - 17:16 WIB

Polsek Tanah Jawa Resor Simalungun Gelar Aksi Minggu Kasih di Nagori Balimbingan

Minggu, 27 April 2025 - 14:57 WIB

Santai Tapi Bermakna, Babinsa Siantar Selatan Bangun Kedekatan dengan Petani

Minggu, 27 April 2025 - 14:48 WIB

Babinsa Hadir di Tengah Jemaat, Wujudkan Rasa Aman Selama Ibadah di GKPS Pematang Raya

Minggu, 27 April 2025 - 14:42 WIB

Babinsa Koramil 07/Bosar Maligas Dampingi Petani Sidomulyo untuk Tingkatkan Produksi Padi

Berita Terbaru