Laporan: Ahmad Sahroni
Banyuwangi, poskota.net – Jelang Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah, perwakilan masyarakat dari Kecamatan Glenmore, Kabupataten Banyuwangi, menerima bantuan 10 ekor hewan kurban jenis sapi dari Menteri Badan Usaha Negara (BUMN) Erick Thohir, Sabtu (9/7/2022).
“Saya ucapkan terima kasih kepada bapak Erick Thohir yang telah memberikan bantuan hewan kurban,” kata Ketua Takmir Musholla As-Salam, Edi Riyantono.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Edi menambahkan, pihaknya menerima hewan kurban dari Menteri BUMN berjumlah 10 ekor sapi. Dari 10 ekor sapi tersebut, nantinya akan disebar dan dibagikan kepada masjid atau musholla lain.
“Bantuan hewan kurban dari Menteri BUMN Erick Thohir, kemudian dibagikan kepada masjid dan musholla untuk diberikan kepada masyarakat,” lanjutnya.
Edi menjelaskan, amanah bantuan hewan kurban dari Menteri BUMN Erick Thohir akan disampaikan dengan baik.
“Mudah-mudahan ini bermanfaat untuk masyarakat. Kami siap mengemban amanah ini untuk didistribusikan ke masyarakat,” tuturnya
Sementara itu, Joko (42) warga Kecamatan Glenmore, Kabupaten Banyuwangi merasa senang wilayah tempat tinggalnya pada Hari Raya Idul Adha tahun ini, bisa melakukan pemotongan hewan kurban langsung.
“Baru pertama kali ini kita dapat bantuan hewan kurban. Terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan bantuan hewan kurban,” pungkasnya.