Pemkab Banyuwangi Diminta Lebih Aktif Dukung Investasi — poskota.net
instagram youtube
logo

Pemkab Banyuwangi Diminta Lebih Aktif Dukung Investasi

Kamis, 25 Agustus 2022 - 06:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan: Sahroni

Banyuwangi, poskota.net – Aktivis senior Kabupaten Banyuwangi, Suparmin SH ingatkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi untuk menjamin kelancaran pelaku investasi. Pernyataan tersebut disampaikan saat membahas project geologi gunung Salakan, yang dilakukan PT Merdeka Copper Gold Tbk, Kamis (25/8/2022).

Suparmin SH, mengatakan pentingnya kelancaran investasi untuk membuat daerah berkembang dan segala sisi. Untuk itu, penting dilakukan guna memastikan investor bisa nyaman, berkembang dan mendapatkan keuntungan di Bumi Blambangan.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pemerintah daerah, dalam hal ini kepala daerah atau bupati, harus aktif mengawal kelancaran iklim investasi,” katanya, Kamis (25/8/2022).

Mbah Parmin, sapaan akrab Suparmin, menyampaikan bahwa PT Merdeka Copper Gold Tbk adalah investor yang mengelola seluruh wilayah pertambangan milik PT Indo Multi Niaga (PT IMN). Yakni pertambangan emas diwilayah Kecamatan Pesanggaran, Banyuwangi.

Sebagai bukti komitmen awal, didirikanlah PT Bumi Suksesindo (PT BSI). Ijin Usaha Pertambangan (IUP) Operasi Produksi dari Bupati Banyuwangi, terbit pada tanggal 9 Juli 2012. Kini, PT Merdeka Copper Gold Tbk, akan melebarkan sayap usaha ke gunung Salakan, di Dusun Pancer, Desa Sumberagung, Kecamatan Pesanggaran.

Namun dalam upaya realisasi, hambatan terus saja terjadi. Yang lebih miris, seakan tak ada kepedulian dari Pemerintah Daerah Banyuwangi, untuk membantu suksesi pelaku investasi.

“Harusnya kan Pemerintah Daerah Banyuwangi hingga tingkat kecamatan bisa turut aktif membantu pelaku investasi untuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat. Tidak adil jika pemerintah daerah hanya menerima pajak serta menuntut hasil dari pelaku investasi,” bebernya.

Ketua LSM Konsorsium Demokrasi Blambangan (LSM Kodeba) ini menilai apa yang dilakukan PT Merdeka Copper Gold Tbk terhadap masyarakat dan Pemkab Banyuwangi, sudah cukup baik. Corporate Social Responsibility (CSR) sektor pendidikan, kesehatan, pembangunan infrastuktur dan pemberdayaan ekonomi masyarakat dari PT BSI juga terus berjalan.

Dalam melaksanakan project geologi gunung Salakan, PT Merdeka Copper Gold Tbk pun mengawali dengan sosialisasi. Meskipun sosialisasi sudah dilakukan sejak era PT IMN dulu.

“Itu kan sudah iktikad baik perusahaan dengan melakukan sosialisasi ulang. Maka sangat aneh jika Pemkab Banyuwangi hanya diam dan seolah mengabaikan,” cetus Suparmin.

“Jika sikap Pemkab Banyuwangi terus begini, tidak menutup kemungkinan para pelaku investasi akan takut menanamkan modalnya di Banyuwangi,” imbuhnya.

Sebagai senior pergerakan dia bersaksi bahwa sejak keberadaan PT BSI yang merupakan anak perusahaan PT Merdeka Copper Gold Tbk, telah berimbas kemajuan pesat diwilayah Kecamatan Pesanggaran dan sekitarnya. Bukan hanya membuka lapangan kerja baru. Tapi aliran CSR turut mendorong peningkatan kesejahteraan masyarakat.

“Harusnya kan diciptakan hubungan simbiosis mutualisme antara perusahaan, Pemkab Banyuwangi, Forpimda, masyarakat dan stakeholder terkait,” urai Suparmin.

Dengan jalinan hubungan simbiosis mutualisme, lanjutnya, maka setiap informasi tentang perusahaan akan tersampaikan lebih lengkap dan akurat. Yang artinya bisa menjadi penangkal masuknya pengaruh atau provokasi masyarakat dari pihak-pihak tak bertanggung jawab.

Suparmin tak lupa mengingatkan bahwa Presiden Jokowi telah mengintruksikan para pihak untuk melayani, mendukung dan tidak menghambat investor. Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo pun juga turut memerintahkan kepada jajaran untuk berperan serta memastikan kelancaran investasi. Bahkan dia menegaskan akan menindak tegas anggotanya yang terbukti mengganggu iklim investasi.

“Investasi adalah salah satu program negara kita dalam percepatan pembangunan dan ekonomi,” ungkapnya.

Bicara investasi, Suparmin mengajak seluruh elemen masyarakat untuk belajar dari negara-negara maju di dunia. Seperti Inggris, Cina dan lainnya. Semua sangat terbuka terhadap investasi. Dan hasilnya, kini mereka menjadi negara maju dengan perekonomian yang kuat.

Berita Terkait

STISNU Diduga Tak Kembalikan Sisa Dana PIP Mahasiswa, Pengelola Kampus Membantah
Humas Perumda TKR Kabupaten Tangerang Tantang Aktivis dan Wartawan Demo
Dua Pejabat Pemerintah Kabupaten Tangerang Dilaporkan Ke KPK.
PENGUMUMAN PENDAFTARAN CALON PENYEDIA JASA TERSELEKSI
Peringati HPN 2025, Dr Nurdin Gandeng Forwat Santuni Anak Yatim Piatu
Dua Saksi Ahli terdakwa ST : Tidak ada Kasus Utang Piutang di Pidanakan apa lagi sudah melakukan pembayaran
pembangunan menara telekomunikasi di protes warga RT 005 Sukapura Cilincing Jakarta Utara
Analisis Kemenangan Risma-Gus Hans di Kota Surabaya pada Pilgub Jatim 2024: Sebuah Anomali dan Efek Keberpihakan Eri Cahyadi.
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 27 April 2025 - 17:16 WIB

Polsek Tanah Jawa Resor Simalungun Gelar Aksi Minggu Kasih di Nagori Balimbingan

Minggu, 27 April 2025 - 14:48 WIB

Babinsa Hadir di Tengah Jemaat, Wujudkan Rasa Aman Selama Ibadah di GKPS Pematang Raya

Minggu, 27 April 2025 - 14:42 WIB

Babinsa Koramil 07/Bosar Maligas Dampingi Petani Sidomulyo untuk Tingkatkan Produksi Padi

Minggu, 27 April 2025 - 14:37 WIB

Pantau Harga Sembako, Babinsa Koramil 05/Serbelawan Laksanakan Komsos di Pajak Serbalawan

Minggu, 27 April 2025 - 14:27 WIB

Babinsa Koramil 08/Bangun Kodim 0207/Simalungun Bersama Warga Perbaiki Saluran Irigasi di Karang Sari

Sabtu, 26 April 2025 - 15:40 WIB

Komandan Kodim 0207/Simalungun Hadiri Peresmian Tugu Raja Sang Naualuh Damanik Kota Pematangsiantar

Sabtu, 26 April 2025 - 15:36 WIB

Babinsa Koramil 07/Bosar Maligas Berikan Pembinaan dan Wawasan Kebangsaan kepada Security KEK Sei Mangkei

Sabtu, 26 April 2025 - 15:31 WIB

Sinergi TNI dan Bulog Kawal Harga Gabah, Lindungi Petani Simalungun

Berita Terbaru

Berita Daerah

Pengurus DPD KNPI Sumalungun Menghadiri Dies Natalis HIMAPSI ke-47

Minggu, 27 Apr 2025 - 19:15 WIB

Uncategorized

M.Azka Nur Fauzi, S.E Bertugas Mendekatkan diri Kepada Masyarakat

Minggu, 27 Apr 2025 - 18:24 WIB

Berita Pemkot Tangsel

1Wartawan Diancam, Ketua Forwat Bakal Polisikan Oknum Satpol PP Tangsel

Minggu, 27 Apr 2025 - 17:25 WIB