Laporan : Robin Silaban
Pematang siantar,postkota.net – Belum diketahui hal apa yang membuat oknum Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) pada dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) pemerintahan kota siantar sehingga terlihat kurang peduli dalam melakukan pengawasan pelaksanaan pekerjaan proyek yang dianggarkan oleh pemerintah.
Seperti halnya pada pekerjaan Rehabilitas Drainase yang berada di jalan Cornel Simanjuntak, Pekerjaan yang memiliki sumber dana dari APBD kota Pematang siantar, Tahun anggaran 2023 dengan pagu Rp199.839.100.- terlihat hampir dikerjakan dengan cara diduga melakukan tambal sulam saja.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Amatan media dilokasi, para pekerja telah melakukan pengkopekan dinding untuk di daur ulang/ plester kembali.
Inisial OP yang ditugaskan oleh Dinas PUPR kota Pematang siantar sebagai PPK saat dimintai tanggapan dengan singkat mengatakan akan memerintahkan anggotanya untuk meminta kepada kontraktor membongkarnya.
” Pasangan lama dibongkar nanti tulang” tulisnya dalam pesan whatsap
Sangat diragukan dengan kurang aktifnya para PPK dalam melakukan pengawasan, Proyek proyek di siantar akan dikerjakan dengan penuh manipulasi dan akan merugikan masyarakat juga pemerintahan setempat.