Sambut tahun 2023 Penuh Suka Cita dan Kebersamaan, Polda Papua Gelar Perayaan Natal Bersama — poskota.net
instagram youtube
logo

Sambut tahun 2023 Penuh Suka Cita dan Kebersamaan, Polda Papua Gelar Perayaan Natal Bersama

Kamis, 26 Januari 2023 - 15:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan: Anton

Papua//Poskota.net – Polda Papua menggelar perayaan Natal bersama dengan tema “maka pulanglah mereka ke negerinya melalui jalan lain” (Mathius 2:12) serta sub tema, “dengan semangat kemurnian hati menyambut kedatangan kristus melalui peran tugas Polri yang Presisi, Berintegritas, Mengasihi dan Melayani”.

Kegiatan tersebut diselenggarakan di Venue Voli Indoor Koya Koso, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Kamis (26/01). Dan dikoordinir langsung oleh Dirintelkam Polda Papua Kombes Pol. Dr. Tagor Hutapea, S.I.K., M.Si.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hadir dalam kegiatan tersebut, Wakapolda Papua Brigjen Pol. Ramdani Hidayat, S.H, Irwasda Polda Papua Kombes Pol. Alfred Papare, S.I.K, para Pejabat Utama Polda Papua, Wakil Ketua Bhayangkari Daerah Papua, Ny. Yuli Ramdani Hidayat beserta Pengurus Bhayangkari Daerah Papua, Kapolresta Jayapura Kota, Kombes Pol. Dr. Victor D. Mackbon, S.H., S.I.K., M.H., M.Si., Kapolres Jayapura, AKBP Fredrickus W.A. Maclarimboen, S.I.K., M.H, Kapolres Keerom, AKBP Christian Aer, S.H., S.I.K, Danramil 1701-22/Muara Tami, Kapten Inf. SN Wijaya, para Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat, Tokoh Pemuda dan Tokoh Perempuan di Kab/Kota Jayapura serta Anggota Polri dan PNS Polda Papua yang beragama Nasrani.

Rangkaian kegiatan mulai dari penyalaan Lilin Induk, dilanjutkan paduan suara oleh Paduan Suara Polda Papua dan Paduan Suara Jemaat GKI Pengharapan Jayapura hingga doa bersama Pdt. Abraham Mayor, S.Th Ketua Klasis GKI Muara Tami sukses diselenggarakan.

Prosesi perayaan Lilin Natal diiringi Solo Anak Angel AP dengan pujian O Holly Night dan nyanyian puji-pujian dari Black Paradise serta Tarian Sanggar Papeda hingga doa lintas agama dan hiburan Stand Up Comedy turut juga Nampak terlihat mewarnai suka cita perayaan Natal tersebut.

Kapolda Papua dalam sambutannya yang dibacakan oleh Wakapolda Papua mengatakan, kegiatan ini menjadi momentum tepat untuk meneguhkan tekad bersama menjadi bangsa yang kuat. Bangsa yang taat beragama sekaligus mampu memperaktekan kerukunan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara ditengah keberagaman.

“Natal tahun ini mengusung tema “Pulanglah Mereka Ke Negerinya Melalui Jalan Lain” (Matius 2:12) dengan Sub Tema “dengan semangat kemurnian hati menyambut kedatangan kristus melalui peran tugas polri yang presisi, berintegritas, mengasihi dan melayani.” Kemurnian hati merupakan hal yang harus diperjuangkan setiap hari hingga target keserupaan dengan kristus terjadi atas kita. Segala sesuatu yang tuhan ingatkan untuk kita perbaiki, itulah pertobatan setiap saat untuk menjaga hati kita tetap murni di hadapan tuhan,” ujar Wakapolda saat membacakan sambutan Kapolda Papua.

Lebih lanjut dikatakan Kapolda, keberagaman merupakan anugerah tuhan yang harus disyukuri, dirawat, dan dikembangkan. Kebhinekaan yang disadari sebagai anugerah tuhan itu seharusnya menjadi pendorong untuk saling bergandengan tangan dalam mewujudkan tata kehidupan bersama yang lebih bermartabat.

“Dengan berjalan bersama kita dimampukan untuk “Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat”: membangun kembali kehidupan dari keterpurukan dalam berbagai bidang akibat pandemi covid-19; membangun peradaban kasih di tengah menguatnya tindak kekerasan; merajut kerukunan di tengah merebaknya intoleransi; mempopulerkan budaya jujur di tengah mengguritanya tindak kejahatan korupsi; menggemakan pertobatan ekologis di tengah maraknya kerusakan lingkungan hidup, dan mengembangkan hidup berpolitik yang beretika menjelang pesta demokrasi tahun 2024,” tambahnya.

Dalam terang natal ini juga Kapolda juga berpesan untuk kepada seluruh lapisan untuk semakin bijak dan cerdas dalam bermedia sosial, semakin kreatif dalam mewartakan kasih, semakin setia dalam memegang nilai-nilai moral dan etika di dunia maya, sehingga kasih tuhan semakin terpancar dan damai sejahtera semakin nyata.

“Saya sangat berharap, perayaan natal ini menjadi perayaan solidaritas bukan hanya antar umat kristiani, tetapi juga solidaritas antar sesama warga negara. Tanpa mengenal ruang maupun waktu, inilah yang sejatinya menjadi pesan kuat dibalik perayaan natal 2022 ini. Akhirnya, saya atas nama pribadi dan kesatuan Polri khususnya Polda Papua mengucapkan Selamat Hari Natal 2022 Dan Tahun Baru 2023. Kiranya damai sukacita natal menaungi hati dan kasih tuhan menyertai kita semua, imanuel,” terang Kapolda Papua.

Pada kesempatan yang baik itu juga, Wakapolda Papua Brigjen Pol. Ramdani Hidayat, S.H., didampingi Dirintelkam Polda Papua Kombes Pol. Dr. Tagor Hutapea, S.I.K., M.Si., memberikan tali asih kepada perwakilan Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda.

 

Berita Terkait

STISNU Diduga Tak Kembalikan Sisa Dana PIP Mahasiswa, Pengelola Kampus Membantah
Humas Perumda TKR Kabupaten Tangerang Tantang Aktivis dan Wartawan Demo
Dua Pejabat Pemerintah Kabupaten Tangerang Dilaporkan Ke KPK.
PENGUMUMAN PENDAFTARAN CALON PENYEDIA JASA TERSELEKSI
Peringati HPN 2025, Dr Nurdin Gandeng Forwat Santuni Anak Yatim Piatu
Dua Saksi Ahli terdakwa ST : Tidak ada Kasus Utang Piutang di Pidanakan apa lagi sudah melakukan pembayaran
pembangunan menara telekomunikasi di protes warga RT 005 Sukapura Cilincing Jakarta Utara
Analisis Kemenangan Risma-Gus Hans di Kota Surabaya pada Pilgub Jatim 2024: Sebuah Anomali dan Efek Keberpihakan Eri Cahyadi.
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 26 April 2025 - 18:51 WIB

Kasat Narkoba Polres Simalungun Pimpin Langsung Penangkapan Bandar Sabu, 32,75 Gram Sabu Diamankan

Sabtu, 26 April 2025 - 17:08 WIB

Hasil Autopsi Korban Curas Driver GoCar, Kapolres: Korban Mati karena Tusukan di bagian leher

Jumat, 25 April 2025 - 20:56 WIB

Sat Narkoba Polres Simalungun Berhasil Ungkap Kasus Narkoba di Bandar Huluan, Amankan 5,88 Gram Sabu dan Tangkap Pelaku

Selasa, 22 April 2025 - 14:18 WIB

Kapolres Simalungun Hadiri Konsultasi Publik RPJMD dan Musrenbang RKPD Kabupaten Simalungun

Jumat, 18 April 2025 - 15:36 WIB

Polsek Tanah Jawa Amankan Perayaan Jumat Agung di Wilayah Hukumnya, Ibadah Berjalan Khidmat dan Kondusif

Jumat, 18 April 2025 - 15:22 WIB

Kepolisian Simalungun Tingkatkan Pengamanan Jelang Perayaan Jumat Agung

Jumat, 18 April 2025 - 14:48 WIB

Polsek Panei Tongah Tanggap Atasi Kasus Pencurian Handphone di Simalungun

Kamis, 17 April 2025 - 20:28 WIB

Polsek Bangun Polres Simalungun Lakukan Pengecekan Tanaman Jagung dalam Rangka Ketahanan Pangan

Berita Terbaru

Berita Daerah

Ciptakan PLC Anak Muda Asal Depok Depok Go Internasional

Sabtu, 26 Apr 2025 - 17:13 WIB